MAKALAH : STRATEGI BELAJAR MENGAJAR MENGGUNAKAN ALAT PERAGA KLINOMETER UNTUK MATERI PEMBELAJARAN SUDUT ELEVASI DAN SUDUT DEPRESI

BAB I
PENDAHULUAN
Dalam pembelajarn matematika harus menggunakan strategi belajar mengajar yang tepat dan sesuai dengan bahan ajar yang akan dibahas. Srategi belajar matematika khususnya, dibagi menjadi metode dan teknik yang digunakan selama pembelajaran. Metode dan teknik dalam pembelajarn matematika sebenarnya sangat bervariasi. Bukan hanya menggunakan metode ceramah saja, tetapi metode diskusi dan pemanfaatan alat peraga pun dapat menjadi alternatif metode yang digunakan. Teknik pembelajarnnya pun tidak hanya terbatas pada pembacaan materi oleh guru kemudian siswa hanya mendengar saja, tetapi ada teknik penyampaian materi yang lebih mudah untuk siswa memahaminya. Misalnya dengan metode penyampaian menggunakan alat peraga klinometer (alat untuk mengkur sudut elevasi dan deviasi),salah satu teknik yang digunakan adalah dengan teknik menyuruh siswa untuk mencoba menggunakan alat peraga tersebut. Jadi siswa tidak hanya melihat guru menggunakan alat peraga tetapi juga mencoba untuk menggunakan. Dengan ini siswa akan lebih mudah untuk memahami, karena siswa terlibat aktif dalam pembelajaran.Metode penyampaian dengan alat peraga akan menghasilkan pemahaman yang berbeda antara guru yang satu dengan guru yang lain. Hal ini tergantung dari teknik yang digunakan dalam penyampaian metode pembelajran dengan alat peraga tersebut. Teknik penyampaian materi oleh guru mempengaruhi pemahaman siswa terhadap materi yang di ajarkan.